MERAWAT AGAR KUKU CANTIK DAN INDAH


Cara Merawat Kuku

KUKU CANTIK DAN INDAH


Hal yang paling mudah adalah dengan selalu menjaga agar kuku tetap bersih, entah itu dengan rajin mencuci tangan, mempotong kuku dan sebagainya. Selain menjaga kebersihan kuku sahabat juga perlu melakukan beberapa perawatan kuku, karena setiap kuku orang mempunyai jenis yang berbeda-beda, ada yang mempunyai kuku yang kuat dan ada juga yang mempunyai kuku yang rapuh atau mudah patah. Pengen tau gimana cara merawat kuku secara alami dan murah ? Yuk kita ikuti cara merawat kuku dibawah ini 

  • - Minyak Zaitun
Jika sahabat ingin mempunyai kutila yang sehat, lembut dan berwarna cerah, sahabat bisa mencoba dengan menyanpurkan Vitamin E cair sebanyak 1 sendok teh dan minyak zaitun. Setelah itu oleskanlah ke kuku sahabat dan lakukanlah secara teratur untuk mendapatkan kuku yang indah dan sehat.

  • - Lidah Buaya
Tanaman lidah buaya ini selain baik untuk perawatan rambut juga bisa digunakan untuk perawatn kuku jug aloch sahabat. Caranya bersihkanlah lidah buaya dan oleskanlah pada kuku, selain itu sahabat juga b isa mencoba dengan meminum jus lidah buaya. Lakukanlah secara rutin karena lidah buaya berkhasiat untuk membeningkan kuku. 

  • - Lemon
Jika sahabat mengalami masalah dengan kuku yang menguning, sebaiknya sahabat bisa menggunakan dengan cara berikut ini,  campurlah 1 sendok perasan lemon dengan pasta gigi untuk memutihkan gigi, lalu aduk merata dan oleskan pada kuku sahabat. Sebaiknya diamkan selama beberapa menit hingga kering, setelah itu basuhlah kuku sahabat dengan air hangat. Lakukanlah seminggu sekali  secara teratur untuk mendapatkan warna kuku yang normal kembali. 

  • - Bawang Putih
Bawang putih berkhasiat untuk menguatkan kuku yang rapuh. Caranya juga sangat mudah yaitu dengan menggosokkan kuku sahabat menggunakan bawang putih secara rutin, agar kuku sahabat menjadi kuat dan tidak mudah rapuh atau patah.
 
  • -Gunakan belimbing sayur
Ya, bukan untuk dimasak saja khasiat dari belimbing sayur namun blimbing sayur ini berkhasiat sekali untuk cara perawatan kuku agar kuat dan tidak mudah patah. CAranya goreskan saja blimbing sayur terebut pada kuku anda. Harus sering-sering melakukan perawatan tersebut jika anda ingin mendapatkan hasil yang baik.

  • -Gunakan cuka apel dan minyak zaitun


Gunakan cuka apel dan minyak zaitun pada kuku anda agar kuku anda tetap halus , tidak kasar. Hanya saja membutukan perawatan secara teratur jika anda ingin mendapatkan hail yang maksimal.

  • -Gunakan air jeruk nipis
Jangan salah loh, air jeruk nipisa sangat berkhasiat juga untuk perawatan kuku. Rendam kuku anda pada air jeruk nipis tersebut , tunggu sampai bebeerapa menit. Ini juga berfungsi sebagai membersihkan kuman atau kotoran pada kuku anda yang kotor.
  • -Minum susu
Nah, bukan perawatan diluar saja namun anda juga bisa merawat kuku anda didalam tubuh anda dengan cara meminum susu secara rutin. Khasiatnya juga agar kuku anda sehat dan kalsiumnya juga banyak yang bisa membuat kuku anda lebih sehat lagi.

Tips tambahan cara merawat kuku yang benar, sumber dari TypeF.

  • -Perawatan secara lembut
Bisa dengan mencuci kuku secara rajin ini juga penting karena membuat kuku lembab, dan apabila sudah kering bisa ditambahkan dengan menggunakan lotion tangan yg terdapat kandungan lanolin untuk memberikan kelembaban secara ekztra.

  • -Dengan Menikur
Menikur dapat mengurangi keretakan yang terjadi pada kuku. Langkahnya dg menghaluskan kuku dg alat kikir dan bentuk berbentuk ouval.

  • -Nutrisi
Pemberian nutrisi pada kuku sangat baik, akan mempercepat pertumbuhan kuku. Selain itu kuku menjadi tidak rapuh. Nutrisi yang bagus yaitu Vitamin B dan E, Minum ini plus makan buah2han, sayur-mayur dan yoghurt akan membuat kuku lebih kuat.

  • -Gelatin
Apa itu gelatin? gelatin ialah protein yang baik buat pertumbuhan kuku dan rambut. Gelatin bisa diperoleh di apotek. Caranya dengan mencampur gelatin dalam air lalu rendam kuku kira-kira 10 mnit.
 
 Nah, itulah tips yang bisa anda coba dan tentukan hasil yang baik. Jangan mengeluarkan biaya yang mahal , karena perawatan secara alami juga masih bisa kita lakukan dan tahu apa khasiat yang akan kita dapat jika kita merawat sendiri secara alami. Tanpa ada efek yang memberatkan anda untuk perawatan kuku. Lebih baik anda kurangi cat pada kuku anda, karena itu akan merusak kuku anda perlahan demi perlahan. Rawwatlah kuku anda secara rutin jika anda ingin kuku anda terawat, bersih dan sehat.
 

One Response to “Deani blog”

What's on Your Mind...

Diberdayakan oleh Blogger.